bakhilun_bellow-header-widget_AdSense2_970x90_as

JENIS PROCESSOR

PROCESSOR

Setelah kita mempelari Apakah Itu Komputer, Dampak Penyelewengan Iptek  dan apa – apa  saja komponen Komputer Sekarang kita akan sedikit mendalami rincian komponen Komputer tersebut satu tersatu. Pada artikel kali ini penulis akan menuis tentang Processor, seabagai mana yang telah kita ketahui Processor juga di sebut dengan Otak Sebuah computer jika Processor kepanasan (overHet) maka computer akan mati secara tiba-tiba. Processor sendiri memiliki banyak Merek atau vendor, di antaranya adalah :
jenis processor
  • processor Intel 
  • processor AMD 
  • processor Apple 
  • processor Cyrix VIA 
  • processor IBM 
  • processor IDT
Nah, mari kita lihat beberapa ulasan tentang masing – masing ventor processor.

1. Processor Intel
Produk ini merupakan produk yang dihasilkan oleh perusahaan Intel Corporation yang didirikan pada tahun 1968 oleh Robert Noyce dan Gordon More yang bermarkas di amerika serikat, mereka mengawali kegiatan produksi mereka sebagai perusahaan yang bergerak di industri pengembangan semi-konduktor. lalu mendapat ide menciptakan processoro semenjak mereka dipercaya oleh sebuah perusahaan lain yang meminta untuk merancang otak pada kalkulator. Adapun seri-seri yang dikeluarkan Intel Corporation dari tahun ke tahunnya seperti berikut: Perkembangan processor intel era 1971 – 1981.
  • Intel(R) 4004 Processor (Thn 1971) 
  • Intel(R) 8008 Processor (Thn 1972)
  • Intel(R) 8080 Processor (Thn 1974) 
  • Intel(R) 8086 Processor (Thn 1978) & Intel(R) 8080 Processor (Thn 1979)
Perkembangan processor intel era 1982 – 1989
  • Intel(R) 286 Processor (Thn 1982) 
  • Intel(R) 386 DX Processor (Thn 1985) 
  • Intel(R) 386 SX Processor 
  • Intel(R) 486 DX Processor (Thn 1989) 
  • Intel(R) 486 SX Processor
Perkembangan processor intel era 1993 – 1999 
  • Intel(R) Pentium(R) Processor (Thn 1993) 
  • Intel(R) Pentium(R) Pro Processor (Thn 1995) 
  • Intel(R) Pentium(R) II Processor (Thn 1997) 
  • Intel(R) Pentium II Xeon(R) Processor (Thn 1998) 
  • Intel(R) Celeron(R) Processor (Thn 1999) 
  • Intel(R) Pentium(R) III Processor 
  • Intel(R) Pentium(R) III Xeon(R) Processor
Perkembangan processor intel era 2000 – 2008
  • Intel(R) Pentium(R) 4 Processor (Thn 2000) 
  • Intel(R) Pentium(R) 4 Xeon(R) Processor (Thn 2001) 
  • Intel(R) Itanium(R) Processor & Intel(R) Itanium(R) 2 Processor 
  • Intel(R) Pentium(R) M Processor (Thn 2003) 
  • Intel(R) E7520/E7320 Chipsets (Thn 2004) 
  • Intel(R) Pentium D 820/830/840 Chipsets (Thn 2006) 
  • Intel(R) Core 2 Duo

Perkembangan processor intel era 2009 – Masa kini 
  • Intel(R) Core I3, Intel(R) Core I5, Intel(R) Core I7 
seperti itulah perkembangan processor intel dari tiap tahun ke tahunnya dan berkembang sebagai produsen terbesar pertama didunia mikroprocessor.

2. Processor AMD
Advanced Micro Devices (AMD) adalah produsen terbesar ke dua setelah Intel. Perusahaan AMD didirikan pada 1 mei 1969 bertempat di daerah Sunnyvale, kota California yang didirikan oleh sekelompok mantan eksekutif dari Fairchild Semiconductor, termasuk Jerry Sanders III, Ed Turney, John Carey, Sven Simonsen, Jack Gifford dan tiga anggota dari tim Gifford, Frank Botte, Jim Giles, dan Larry Stenger. perusahaan ini ini dimulai sebagai produsen chip logika, kemudian memasuki bisnis chip RAM pada tahun 1975. Pada tahun yang sama, AMD memperkenalkan klon reverse engineered dari mikroprosesor intel 8080. selama periode ini, AMD juga dirancang dan diproduksi serangkaian elemen processor bit-slice (Am29116, Am293xx) yang digunakan dalam disain berbagai komputer. berikut seri2 yang dikeluarkan vendor AMD.
  • AMD K5 
  • AMD K6 
    • AMD K6,
    • AMD K6-2,
    • AMD K6-III 
  • AMD Duron 
  • AMD Athlon 
  • AMD Athlon 64 (memiliki 3 socket 754, 939, dan 940) 
  • AMD Athlon 64 FX 
  • AMD Sempron 
    • AMD Sempron soket A 
    • soket 754 
  • AMD 64 X2 Dual Core 
  • AMD Opteron 
  • AMD Bulldozer.
3. Processor Apple
Apple Inc. perusahaan ini sebelumnya bernama Apple Computer, Inc. juga merupakan sebuah perusahaan multinasional dengan pusat kantornya di Silicon Valley, Cupertino, California, bergerak dalam bidang perancangan, pengembangan serta penjualan produk - produk elektronik, komputer pribadi, serta perangkat lunak komputer. didirikan tepatnya pada tanggal 1 April 1976 dan dinamakan secara resmi menjadi Apple Computer, Inc. kemudian 9 Januari, 2007, kata "Computer" dihapus dan fokus pada nama Apple pasca peluncuran produk iPhone. Produk Processor apple diantaranya : 
  • Apple I 
  • Apple II 
  • Apple DOS 
  • Apple Pascal 
  • Apple CP/M 
  • Apple SOS 
  • Apple ProDOS 
  • Macintosh
4. Processor Cyrix VIA
Cyrix adalah salah satu perusahaan pengembang mikroprosesor yang berdiri pada tahun 1988,tepatnya di Richardson, Texas. pada tanggal 11 November 1997 perusahaan ini bergabung dengan National Semiconductor. dan kemudian diakusisi oleh VIA pada 1999. Adapun processor yang dihasilkan oleh perusahaan ini antara lain : 
  • Cyrix FasMath 
  • Cyrix 486SLC dan Cyrix 486DLC 
  • Cyrix 5×86 
  • Cyrix 6×86 (M1) 
  • Cyrix MII 
  • Cyrix MediaGX 
  • Cyrix MII-433GP 
  • VIA C3® Processor 
  • VIA CoreFusion™ Processor Platform 
  • VIA Eden™ Processors 
  • VIA C7® Processor 
  • VIA PV530 Processor 
  • VIA Nano™ Processor 
  •  VIA Nano™ X2 Processor
5. Proccessor IBM
International Business Machines Corporation ( IBM ) merupakan sebuah perusahaan yang berkantor pusat di Armonk, Town of North Castle, New York, Amerika Serikat, yang memproduksi serta menjual berbagai perangkat keras maupun perangkat lunak komputer. IBM sendiri didirikan tepatnya pada tanggal 16 Juni 1911, dan beroperasi sejak 1888, Produk – produk Processor keluaran dari IBM antara lain : 
  • 8008 
  • 8080 
  • 8088/8086sx 
  • 286 
  • 80386 DX 
  • IBM 486SLC2 
  • Pentium Classic (P54C) 
  • Pentium Pro 
  • Pentium II Xeon 
  • IBM POWER4 
  • IBM POWER5 
  • IBM POWER6 
  • IBM POWER7
6. Processor IDT
IDT ( Integrated Device Technology ) adalah perusahaan yang lebih kecil yang menghasilkan CPU dengan harga murah. berdiri pada tahun 1980 dan berkantor di San Jose, California Amerika serikat, IDT merupakan perusahaan pembuat processor WinChip yang diperkenalkan pertama kali pada Mei 1997, adapun processor yang dihasilkan dari perusahaan ini antara lain adalah :
  • Winchip C6 (0.35 µm) 
  • WinChip 2 (0.35 µm) 
  • WinChip 2A (0.35 µm) 
  • WinChip 2B (0.25 µm) 
  • WinChip 3 (0.25 µm)
Ada banyak bagian Didalam processor namun bagian – bagian terpenting dari prosesor itu adalah: 
  • Arithmatics Logical Unit (ALU) : Melakukan semua perhitungan aritmatika (matematika) yang terjadi sesuai dengan intruksi program. 
  • Control Unit (CU) : Pengatur lalu lintas data seperti input, dan output. 
  • Memory Unit (MU) : Alat penyimpanan kecil yang mempunyai kecepatan akses cukup tinggi.
Baca Juga: Motherboard
Demikianlah Artikel tentang Processor Penulis buat semoga dengan artikel ini pembaca merasa puas dan dapat menambah sedikit wawasan pembaca. Amin

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel